TIP SERU

Ibu Juga Perlu Punya Hobi

Ibu umumnya mendahulukan kepentingan orang lain, terutama suami dan anak-anaknya, dibandingkan diri sendiri. Agar pikiran dan suasana hati ibu tetap stabil, ibu juga perlu punya hobi.

Desi Hariana | 25 Agustus 2022

Menurut data yang dikeluarkan oleh The Research Moms, kurang dari seperempat ibu yang mengikuti penelitian, memiliki atau menyisihkan waktu untuk melakukan hobinya. Setengah dari mereka mengatakan mereka sudah berusaha, tapi pada akhirnya malah sibuk dengan kegiatan lain. Dua puluh persennya bahkan tidak berusaha sama sekali untuk memiliki hobi.

Mengapa ibu perlu punya hobi? Hobi berkontribusi terhadap kepercayaan diri maupun identitas diri ibu, membuat ibu lebih bahagia. Selain itu, ibu yang punya hobi akan memberikan pesan positif pada anak bahwa sesibuk apapun, setiap orang perlu waktu untuk diri sendiri dan melakukan apa yang disukai.

Bagaimana cara ibu bisa menemukan hobi yang tepat?

1. Ingat-ingat masa kecil Ibu. Apa yang membuat hati Ibu senang? Apakah menggambar, membuat prakarya dari bahan daur ulang, memberi makan binatang peliharaan, atau berenang? Lakukan hal yang membuat Ibu merasa santai, bahkan kadang lupa akan waktu saking asyiknya.

2. Mencoba kembali hobi lama. Mungkin ibu dulu punya hobi yang sudah lama terlupakan, seperti menulis diary, membuat boneka dari kain perca, atau melipat kertas (origami). Luangkanlah waktu untuk melakukannya, sambil mengingat kembali perasaan masa kecil dulu.

3. Mencoba sesuatu yang baru. Kadang sesuatu yang baru membuat ibu lebih bersemangat. Mengunjungi toko yang menyediakan piranti hobi juga dapat membantu ibu dalam menentukan pilihan dari beberapa alternatif.

4. Memilih hobi yang membuat ibu merasa produktif. Beberapa ibu mungkin ingin melakukan hobi yang hasilnya dapat dinikmati oleh semua orang di rumah. Ibu bisa mencoba menjahit sarung bantal untuk sofa di ruang tengah, atau mencoba resep baru, dengan anak-anak sebagai ‘juru cicip’nya.

5. Mengajak teman mencari hobi baru. Teman yang mengerti ibu dapat memberikan masukan, atau bahkan mengajak untuk mencoba sesuatu bersama-sama. Misalnya mengikuti kelas menari samba, atau menanam tanaman dalam pot.

Pilihlah hobi yang memang dapat ibu nikmati dan sejenak melupakan kepenatan dari tugas sehari-hari. Bahkan berjalan-jalan di sekeliling taman juga dapat menjadi hobi yang menenangkan. Ibu juga perlu punya hobi sehingga kestabilan mental ibu tetap terjaga, dan semua orang di rumah pun turut merasa senang.

Referensi:

Polling
Perlukah anak di imunisasi?
Silahkan Login untuk isi Polling LIHAT HASIL
Komentar
Silahkan Login untuk komentar
Punya pertanyaan seputar Ibu dan anak? Kamu bisa bertanya pada ahlinya di sini

Kirim Pertanyaan