PSIKOLOGI ANAK

Musik dan Kecerdasan Anak

Mendengarkan musik memang menyenangkan. Memperkenalkan musik sejak dini pada anak ternyata dapat mendukung perkembangan kecerdasannya.

Desi Hariana | 6 Oktober 2021

Peran musik sebagai media berekspresi memiliki peran yang penting dalam kehidupan manusia. Secara insting, kita menggunakan musik untuk mengungkapkan berbagai perasaan, termasuk rasa sayang pada anak. Itu sebabnya mengapa pada saat menidurkan Si Kecil kita suka bersenandung. Saat ini, sudah banyak penelitian yang menemukan kaitan antara musik dan kecerdasan anak.

Sejak masih dalam kandungan

Di usia kehamilan sekitar 16-18 minggu, Si Kecil di dalam perut ibu sudah dapat mendengarkan suara yang berasal dari luar, termasuk musik. Ketika memasuki minggu ke-24. telinga kecilnya semakin berkembang pesat, di akhir masa kehamilan janin bahkan dapat menengok atau merespons saat mendengar suara. Ia juga mulai dapat mengenali suara, bahasa, juga nada bicara ibu.

Pengaruh musik pada perkembangan kecerdasan anak sudah dimulai sejak ia masih dalam kandungan. Ibu hamil yang mendengarkan musik sepanjang masa kehamilannya tak hanya merasa lebih tenang dan bahagia, tapi di saat bersamaan ibu juga sedang menstimulasi kecerdasan janinnya.

Ketika bayi telah lahir, orang tua juga menggunakan musik untuk menenangkan dan membuat bayi merasa nyaman. Misalnya dengan menyanyikan lagu nina bobo saat menidurkan bayi. Kebiasaan ini dapat membentuk perilaku senang mendengarkan musik pada anak. Ada banyak hal positif yang ditemukan para ahli mengenai musik dan kecerdasan anak.

Apa saja keuntungan musik bagi anak?

Pada anak usia 2-11 tahun, anak sudah dapat diperkenalkan dengan musik. Mempelajari musik memberikan begitu banyak keuntungan bagi kecerdasan anak:

1. Mendukung perkembangan otak

Sebuah penelitian menemukan bahwa musik dapat memperkuat fungsi otak anak. Bermain alat musik, menyanyi, atau hanya mendengarkan musik saja, dapat menstimulasi perbaikan struktur otak juga hubungan antar sel saraf anak.

2. Meningkatkan kemampuan berbahasa

Penelitian lain mengungkapkan bahwa anak-anak yang lebih kecil dan mengikuti kelas musik terbukti memiliki keterampilan berbicara dan belajar untuk membaca yang lebih baik. Mempelajari musik membantu mengembangkan otak kiri (yang berhubungan dengan bahasa).

3. Memperbaiki keterampilan matematika

Mendengarkan irama musik membantu anak memahami tentang pecahan dasar, mengenal pola, dan memecahkan masalah. Anak-anak yang belajar musik juga memiliki kecerdasan spasial yang lebih baik, serta kemampuan membayangkan bentuk, hal yang penting dimiliki saat mempelajari matematika lanjutan.

4. Memperkuat memori, perhatian, dan konsentrasi

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa anak-anak yang berlatih musik memiliki keterampilan ingatan kerja (working memory skill) yang lebih baik. Membuat mereka mampu mengingat sesuatu walaupun sedang sibuk mengerjakan hal lain. Modal penting dalam memahami aritmatika dan kemampuan membaca. Mempelajari musik juga mengajarkan anak untuk memusatkan perhatian dalam periode tertentu.

5. Meningkatkan koordinasi

Bermain alat musik atau menari mengikuti alunan musik membantu anak-anak untuk mengembangkan kemampuan motoriknya. Saat bermain musik anak juga membutuhkan keselarasan antara pikiran dan tubuh, juga koordinasi panca indera yang baik.

6. Memotivasi anak dan mengenalkan disiplin

Mempelajari musik mengajarkan anak untuk mengejar target, mengembangkan kebiasaan, dan berdisiplin. Berlatih setiap hari mengajarkan anak akan pentingnya komitmen dan mampu bersabar. Jika anak berhasil menguasai alat musik tertentu atau lagu baru, tentunya ia akan lebih percaya diri dan paham pentingnya disiplin.

7. Mengasah keterampilan sosial

Jika anak bermain musik dalam kelompok, seperti paduan suara atau band, ini adalah ajang anak meningkatkan keterampilan sosial dan emosionalnya. Anak belajar bekerja sama dalam tim dan mengembangkan empati dengan teman lainnya. Ia akan lebih mudah memahami emosi orang-orang di sekitarnya.

Ajaklah anak mencintai musik sejak dini, lebih baik lagi jika ia mau mempelajari salah satu alat musik. Bukan hanya meningkatkan kesehatan jiwanya, musik juga dapat mendukung perkembangan kecerdasannya.

Referensi:

Polling
Perlukah anak di imunisasi?
Silahkan Login untuk isi Polling LIHAT HASIL
Komentar
Silahkan Login untuk komentar
Punya pertanyaan seputar Ibu dan anak? Kamu bisa bertanya pada ahlinya di sini

Kirim Pertanyaan