LIPUTAN EVENT

Takeda Ajak Masyarakat Waspada DBD dengan 3MPlusVaksin

Takeda kampanyekan 3MPlusVaksin untuk cegah DBD.

Indonesia menjadi salah satu negara di kawasan Asia Tenggara dengan kasus Demam Berdarah Denque (DBD) yang cukup tinggi. Dari data Kementerian Kesehatan RI pertengahan 2023 tercatat setidaknya sekitar 33.027 kasus DBD terjadi dan 258 diantaranya berakhir dengan kematian. Kasus DBD menyerang semua lapisan usia tak terkecuali pada usia anak-anak, balita dan bayi. 

Penyebaran DBD pada usia rentan mengundang perhatian Takeda untuk menerapkan 3MPlusVaksin dalam mengurangi dan menghentikan angka penyebaran penyakit yang dibawa oleh nyamuk Aedes Aegypty ini. Kampanya 3MPlusVaksin mencakup pengendalian daerah tempat bersarangnya nyamuk juga melakukan vaksinasi pada anak-anak, balita, bayi dan juga kelompok usia lainnya. 

Acara sosialisasi 3MPlusVaksin bersama Takeda berlangsung di Raffles Hotel, Jakarta, pada 31 Mei 2023. Dalam kesempatan ini hadir Andreas Gutknecht, General Manager, Takeda, dr. Siti Nadia Tarmizi, M.Epid, Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Publik Kementerian Kesehatan RI, Dr. Anggraini Alam, dr., Sp.A(K), Dokter Spesialis Anak dan Ketua UKK Infeksi & Penyakit Tropis, Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) dan artis Ringgo Agus Rahman beserta istrinya, Sabai Morschek.

Polling
Perlukah anak di imunisasi?
Silahkan Login untuk isi Polling LIHAT HASIL
Komentar
Silahkan Login untuk komentar
Punya pertanyaan seputar Ibu dan anak? Kamu bisa bertanya pada ahlinya di sini

Kirim Pertanyaan